Seorang pemabuk berat bertobat dan hidup dengan penuh kemenangan
selama beberapa minggu. Suatu hari ketika ia melewati sebuah kedai
minuman, bau yang tajam membangkitkan selera lamanya untuk minum. Tetapi
kemudian ia melihat ada promosi di kedai lain. Di sana ditulis, “Semua
susu segar dapat Anda minum, $25 per gelas 1″ Dengan bersemangat ia
masuk dan memesan satu sampai 3 gelas susu. Setelah selesai gelas yang
ketiga, dia menjadi begitu kenyang sehingga begitu lewat warung minuman
tadi ia tidak tergoda lagi.
Saat orang tersebut sudah dikenyangkan dengan bergelas-gelas susu
segar, maka ia pun menjadi tidak tertarik lagi dengan minurn beralkohol.
Dalam menjalani kehidupan ini, kadang kita pun mengalami hal serupa,
kita tergoda dengan keuntungan yang diperoleh dengan instan, kita
tertarik dengan kesenangan yang bersifat daging, kita ingin tetap
mempertahankan gaya hidup lama yang kurang berkenan di mata-Nya. Namun
kisah di atas menjadi perenungan bagi kita, yaitu ketika kita ingin
melepaskan semua kebiasaan buruk yang kita punya, tidak ada cara lain
selain “mengenyangkan diri” dengan firman-Nya. Saat hati dan hidup kita
sudah penuh dengan kebenaran Allah, hal-hal yang positif, yang benar,
yang, adil, maka cepat atau lambat kita jadi tidak tertarik lagi dengan
pola hidup dunia yang bertentangan dengan semuanya itu.
numpang nampang
ReplyDeleteby : ade_iki
numpang opo toh mas? :d
Deletepernah ngerasain ya sebelumnya?? :p